Hallo.. Assalamualaikum sobat ayyaseveriday.com! Kemampuan berpikir jernih sangat diperlukan untuk setiap orang saat menghadapi suatu permasalahan, supaya bisa menemukan solusi yang tepat untuk mengatasi permasalahan yang sedang dialaminya.
Namun, banyak sekali orang ketika dihadapkan dengan berbagai permasalahan selalu terbawa emosi. Hingga tak jarang karena emosinya, seseorang bisa sampai melakukan tindakan yang justru dapat mengakibatkan permasalahan baru.
Untuk itu bagi setiap orang wajib mengetahui beberapa cara berpikir jernih, agar segera bisa mendapatkan sebuah solusi untuk mengatasi berbagai permasalahan. Agar hati dan pikiran menjadi tenang, berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan.
Inilah Cara Berpikir Jernih Untuk Mendapatkan Solusi
1. Tetap Tenang
Saat mendapati suatu permasalahan cobalah untuk mengontrol emosi diri agar tetap tenang dan stabil, jangan terbawa emosi atau terlalu overthinking karena terus merasa ketakutan dan khawatir. Saat masalah menghampiri jangan fokus pada rasa takut dan cemas saja, cobalah tenangkan pikiran agar bisa berpikir dengan jernih.
Ingatlah bahwa setiap permasalahan pasti akan selalu ada jalan keluarnya, daripada terus fokus pada permasalahan dan rasa takut, lebih baik cobalah untuk menenangkan diri sambil mencari tau terlebih dahulu akar dari sumber permasalahannya. Agar bisa segera mencari strategi dan solusinya.
2. Jangan Mudah Terpengaruh
Hati-hati dalam memilih teman untuk bercerita, karena tidak semua teman bisa memberikan sebuah solusi yang tepat. Pastikan dalam bercerita selalu usahakan memilih teman yang dapat dipercaya, karena ada salah satu jenis teman yang mempunyai sifat toxic yang harus diwaspadai.
Teman yang toxic terkadang memang pandai dalam bersandiwara, seolah-olah terlihat peduli dan merasa empati terhadap permasalahan yang kita alami namun mempunyai maksud tersembunyi. Teman toxic biasanya akan mencoba untuk mempengaruhi kita melalui setiap sarannya, misalnya memberikan saran yang bisa menakut-nakuti dan membuat kita overthinking terus menerus.
Untuk itu jangan mudah percaya dan terpengaruh oleh pendapat dari orang lain, lebih baik cobalah mempertimbangkan pendapat dari orang lain terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk melakukan nya. Karena orang lain biasanya ingin membuat kita merasa terkecoh dan bersalah.
3. Fokus Mencari Solusi
Untuk mendapatkan solusi jangan selalu fokus pada masalah yang sudah terjadi, cobalah mencari tau sumber permasalahannya dari berbagai sudut pandang. Fokuslah mengingat setiap kejadian sebelum terjadinya suatu permasalahan dengan detail, agar bisa menemukan langkah yang tepat untuk solusi.
Jika kamu mempunyai beberapa kendala untuk mengingat kejadian sebelum terjadinya permasalahan, cobalah untuk bertanya kepada orang lain yang terlibat. Agar kamu juga bisa mendapatkan informasi tambahan dan mengetahui cerita dari sudut pandang orang lain juga.
Jika sumber permasalahan sudah berhasil ditemukan, jangan fokus pada kesalahan yang mengakibatkan sebuah permasalahan terus menerus. Cobalah untuk mencari solusi untuk memperbaiki kesalahan yang telah terjadi.
4. Melakukan Diskusi
Jika permasalahan terjadi dengan melibatkan banyak orang, ajaklah semua orang yang terlibat dalam permasalahan untuk berpikir dan berdiskusi. Biasanya jika permasalahan terjadi dengan melibatkan sekelompok orang, akan jauh lebih cepat untuk menemukan solusi.
Satu hal yang terpenting dalam diskusi untuk mendapatkan solusi dari berbagai jenis permasalahan yaitu jangan saling menyalahkan, lebih baik semua anggota saling bertukar pikiran atau pendapat yang kemudian bisa segera di diskusikan bersama untuk mendapatkan keputusan terbaik sebagai solusi.
Hadapi setiap permasalahan dengan hati yang tenang dan pikiran yang jernih, jangan takut untuk menghadapi setiap permasalahan karena setiap masalah selalu ada solusinya. Salah satu hal yang terpenting yaitu jangan pernah mencoba untuk menghindari suatu permasalahan.